Info update
Loading...
Selasa, 23 Januari 2018

Kasek SMP Nge 1 Sungguminasa Keluhkan Kebijakan Bupati Gowa

Sungguminasa, mediaindonesiahebat.com-Program bupati Gowa yang masuk di dunia pendidikan kini disoal oleh kasek SMP Neg 1 Sungguminasa, Baharu, S.pd.
     "Kasek SMP Neg 1 Sungguminasa, Baharu, S.Pd "

Empat program pemerintah daerah yang harus disukseskan disokolah termasuk sekolah yang dipimpinnya sangatlah memberatkan dana BOS. Rincian empat program yang masuk di sekolah diantaranya, ramah lingkungan/penghijauan, ramah anak, pembuatan kolam dan meliputi Centra Education yang berbasis ICT. Empat program ini dinilai habiskan anggaran dana BOS sebesar 20 % dari jumlah dana yang diterima sekolah.

Bisa dibayangkan kalau program pemkab Gowa itu menyerat anggaran dana operasional sekolah (BOS) mencapai 20 % dari anggaran dana BOS yang masuk di sekolah. Artinya bukanlah jumlah sedikit, karena semakin banyak jumlah anggaran sekolah maka dipastikan akan 20 % terpangkas disitu, ini sangat memberatkan bagi kami, beber Baharu.

Itulah sebabnya banyak program yang sudah terprogram dengan baik dan berjalan Sebagai mana mestinya. Kini dengan kebijakan Bupati Gowa yang masuk sekolah maka semuanya serba diirit dan dikurangi volume kegiatan, termasuk kalangan media kita terpaksa memangkas anggaran koran , bahkan dihentikan berlangganan karena keterbatasan  anggaran, ujar Baharu S.Pd diruang kerjanya kepada media belum lama ini.(Kadir Sijaya /mediaindonesiahebat.com)

0 komentar :

Posting Komentar

Back To Top