Info update
Loading...
Rabu, 12 September 2018

BPN/ATR GOWA Diapresiasi Menteri Sopyan A.Djalil Atas Kinerjanya

"Menteri Sopyan A. Djalil melihat langsung aktifitas dikantor ATR/BPN Gowa" didampingi Kakan ATR/BPN Gowa, H.Awaludin"

Sungguminasa (Karya Indonesia) -Menteri Agraria & Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Sofyan A Djalil berkunjung ke kantor ATR/BPN Kabupaten Gowa di Jl Andi Mallombasang No.65, Rabu 12/09/2018
"Foto Bersama, Pegawai Kantor ATR/BPN Gowa dengan Menteri Pertanahan RI didampingi Bupati Gowa, Adnan Purictha IYL"

Kunjungan Menteri Agraria RI ini didampingi Bupati Gowa Adnan Purichta IYL, Kepala Kantor ATR/BPN H.Awaluddin, Dandim 1409 Letkol Arh Nur Subekhi, Kepala Kejaksaan Tinggi Sungguminasa Susanto,  dan Wakapolres Gowa Fajri

Dalam kunjungannya itu, Sofyan A. Djalil juga menyempatkan waktunya mengecek para pegawai yang sedang bertugas, sekaligus melihat langsung warga yang mengurus proses administrasi di kantor pertanahan Gowa ini

Menteri Agraria & Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN RI), Sofyan A Djalil mengatakan, jika BPN Gowa hampir mencapai Target Sertifikat sesuai dengan Program Pemerintah Pusat.

Pihak BPN Gowa untuk tahun ini Target Sertifikat hampir mencapai 8.000 yakni 5.000 Sertifkat Gratis yang sudah dibagikan kepada Masyarakat. Ini sesuai target, dan berdasarkan Program Pemerintah Pusat ", ucapnya

Meski demikian, lanjut Sofyan, dia tetap yakin masih banyak juga warga yang belum puas, dan untuk itu Kementerian ATR/BPN akan terus memperbaiki pelayanan di kantor BPN.

"Meski sudah terbilang baik, tapi pasti masih ada warga yang kurang puas dengan pelayanan kita, dan itulah yang harus terus kita perbaiki di BPN demi memberi pelayan terbaik dan maksimal," pungkasnya.

Sementara itu Pihak Kepala Kantor ATR/BPN Gowa H.Awaluddin mengucapkan Banyak Terimakasih atas kunjungan Menteri kali ini " Kami sangat Berterima kasih Kepada Menteri ATR/BPN atas kunjungan nya di kantor BPN Gowa.

Kami merasa tersanjung atas kedatangan Pak Menteri dan rombongan. Kami di BPN Gowa tentu berusaha sebaik mungkin dalam pelayanan, memberikan hak rakyat apa yang menjadi haknya. Insyaallah apa yang ditargetkan pemerintah tentu saja kami berusaha semaksimal mungkin dalam pencapaiannya, pungkas Awaluddin kepada Jurnalis ( Kadir Sijaya)

0 komentar :

Posting Komentar

Back To Top