Info update
Loading...
Rabu, 10 April 2019

Adnan-Kio Wujudkan Pemerataan Pembangunan Dan Kesejahteraan Dari Kota Hingga Dataran Tinggi.


Camat Bontonompo, M Yasin bersama warganya nilai Pemkab Gowa sudah memberikan perhatian besar terhadap masyarakatnya. Pemerintahan Adnan- Kio semakin berbenah, segala bidang terbangun untuk kesejahteraan rakyat dari perkotaan hingga dataran tinggi.
Gowa (Karya Indonesia) - Sepanjang tahun 2018, Kecamatan Bontonompo telah memperoleh enam proyek infrastruktur jalan oleh Pemerintah Kabupaten Gowa. Hal itu diungkapkan Camat Bontonompo, Muhammad Yasin Mallingkai, saat memberikan laporan pada kegiatan Kunjungan Kerja (Kunker) Bupati dan Wakil Bupati Gowa di Desa Bontolangkasa Bontonompo, Rabu (10/4).

Ia mengatakan, perhatian pemkab Gowa terhadap masyarakat Bontonompo sangat besar, terbukti dengan masuknya sejumlah proyek infrastruktur didaerahnya dan akan diresmikan langsung oleh Bupati Gowa hari ini yang ditandai dengan penandatanganan prasasti.

" Terimakasih pak bupati atas sejumlah proyek yang masuk diwilayah kami, kami sangat bahagia dengan kepercayaan yang diberikan," ungkapnya penuh semangat.

Adapun enam proyek infrastruktur yakni pembangunan jembatan dan jalan rabat betong Bontobiraeng, pengaspalan jalan Alerang - Jannaya, pengaspalan jalan Alerang - Talamangape, peresmian jalan Bontocaradde - Tamallaeng, jalan beton Passallangang - Bilonga, dan pelebaran jalan poros Kalaserena - Tamallayang tahap pertama.

Tak hanya itu, di tahun 2019 ini Kecamatan Bontonompo masih mendapat bagian, yaitu akan dilakukannya pengaspalan jalan Barembeng - Salekowa dengan anggaran Rp 1,3 miliar, pengaspalan jalan poros Bontotangnga - Parangbambe Rp 1,3 miliar, dan pemasangan talud di Bilonga Selatan sebesar Rp 273 juta, serta pembangunan drainase dibeberapa titik.

Olehnya dirinya berharap, dengan banyaknya perhatian Pemkab Gowa di Bontonompo, para masyarakat menjadikan motivasi untuk terus bekerja dan bekerjasama membangun Bontonompo lebih baik lagi untuk Gowa yang semakin sejahtera.

Sementara itu Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan, mengatakan kunker yang rutin dilaksanakan setiap tahunnya ini untuk mempererat tali silaturahmi antara pemerintah dan masyarakat se - Kabupaten Gowa. Menurutnya tanpa adanya kebersamaan dan kekompakan, keberhasilan tidak bisa diraih, termasuk pembangunan-pembangunan yang telah ada hingga saat ini.

" Mari kita bersama-sama memajukan Gowa lebih baik di masa yang akan datang, dengan selalu menjaga kekompakan dan kebersamaan agar prestasi mampu kita raih," ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut, selain meresmikan pengaspalan jalan, Adnan juga melakukan beberapa penyerahan yakni penyerahan BPJS Ketenagakerjaan, penyerahan bantuan beras gudang cadangan pangan pemerintah Desa Bontolangkasa, penyerahan SK Guru Non PNS, dan penyerahan PBB P2.

Sekadar diketahui Bupati Gowa dan Wabup Gowa, bersama pimpinan SKPD lingkup Pemkab Gowa melakukan kunjungan kerja sejak Jumat kemarin (5/4) hingga Sabtu (13/4) mendatang, dan saat ini telah memasuki hari ke enam dalam kunjungan kerjanya di setiap Kecamatan. (Kadir Sijaya)

0 komentar :

Posting Komentar

Back To Top