Info update
Loading...
Rabu, 14 Agustus 2019

MANTAP, GAPOKTAN HARAPAN JAYA DESA KALEMANDALLE DIUNDANG KE JAKARTA


GOWA (KARYA INDONESIA) Keberhasilannya dalam menyabet penghargaan ditingkat Nasional, tentu tidaklah semuda membalikkan telapak tangan. Penuh kerja keras dan perjuangan karena bersaing dengan sejumlah gabungan kelompok tani yang lain melalui GAPOKTAN.
"Kantor Desa Kalemandalle, sejuk, asri dan bersih karena tertata rapih dengan gedung pertemuan warganya"

Menyandang Gapoktan Teladan Tingkat Nasional Desa Kale Mandalle tidak membuat kelompok tani ini larut dalam penghargaan. Tetapi terus berkarya melakoni bidangnya. Penghargaan ini tidak terlepas dari kegigihan gabungan kelompok tani ini bekerja dibidangnya, tentu saja tidak terlepas dari pembinaan yang dilakukan kepada Desa Kalemandalke, dibawa tangan dinginnya bapak Burhanuddin.

Kalau dulu-dulu warga Desa Kalemandalle ini sering berebutan air dipersawahan yang berujung perkelahian dan saling membunuh. Namun 5 tahun terakhir ini, sejak di nahkodai bapak Kades Burhanuddin, alhamdulillah semuanya bisa teratasi.
Desa Kalemandalle, nampak asri, bersih dan tertata"

Desa Kalemandalle bagaikan kepulauan, makanannya berkelok-kelok, bersih dan rapih, tertata persawahan di kiri kanan jalan beraspal dan jalan beton. Saat padi mengguning terasa sejuk dan indah dipandang mata, itulah Kalemandalle sekarang. Semua jalannya tembus di empat penjuru desa yang ada dan menghubungkan antar kabupaten, Gowa, Takalar dan Makassar.

Sistim pengairan sudah bagus dan lancar, jalan tani dan jalan desa sudah semakin bagus pula, terdiri dari jalan beton , jalan aspal dan jalan Peving blok, ujar sejumlah masyarakat Desa Kalemandalke baru-baru ini.

Kami warga disini, sangat bersyukur terhadap kepala desa yang sangat peduli. Kegotong royonan, kebersamaan masih sangat terlihat di Desa Kalemandalle berkat dipimpin sosok bapak Burhanuddin yang sangat memahami kebutuhan warga. Terutama masyarakat petani yang mencapai lebih 80 % hidupnya adalah pertanian.

Dijelaskan warga Kalemandalle bahwa, saat ini kami hidup rukun dan bisa melaksanakan rutinitas pertanian dengan aman, karena kebutuhan air pertanian dan jalan tani sudah bagus. Ini semua berkat kepemimpinan kepala desa yang selalu memperhatikan kebutuhan warganya, khususnya dalam bidang pertanian.

Dulu, Desa Kalemandalle warganya sangat terpinggurkan, Selain karena letaknya jauh dari jalanan aspal ataupun jalan kabupaten, namun berkat perjuangan pemerintah Desa bersama warganya, desa ini mampu dipoles dengan baik dan
Alhamdulillah desa kalemandalle berkali-kalu dapat penghargaan dari Pemerintah Kabupaten maupun Provinsi.

Termasuk penghargaan Gapoktan terbaik Tingkat Sulawesi Selatan dan Gapoktan Teladan Tingkat Nasional di Jakarta.

Hari ini menuju Jakarta untuk menerima penghargaan dari Presiden R.I sekaligus mengikuti rangkaian upacara kenegaraan HUT  RI yang ke 74 tahun 2019.

Dibawah ketua Gapoktan Kalemandalle, Kamaruddin Dg Rowa berhasil membawa nama besar Kecamatan Bajeng Barat Kabupaten Gowa menerima penghargaan tertinggi melalui Prestasi GAPOKTAN Kalemandalle. (Kadir Sijaya)

0 komentar :

Posting Komentar

Back To Top