Info update
Loading...
Kamis, 30 Mei 2024

Ketua DPRD Sulsel Bersama Anggota Dorong Mahasiswa Dalam Politik Yang Bersih

MAKASSAR (MEDIA INDONESIA HEBAT) Melalui Ketua DPRD Sulsel Bersama Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah mendorong para Mahasiswa untuk ikut memahami dalam Politik yang bersih, politik yang terbuka, era saat ini tentu bukanlah lagi sesuatu dalam tanda kutip bisa disembunyikan, tapi semuanya transfaran.

DPRD Provinsi Sulawesi Selatan - Ketua DPRD Sulsel, Andi Ina Kartika Sari, menerima kunjungan puluhan mahasiswi program studi Ilmu Komunikasi Universitas Muslim Indonesia (UMI) Makassar di ruang rapat lantai II Gedung Tower DPRD Sulsel, Rabu 29 Mei 2024.


Kunjungan ini merupakan bagian dari kuliah lapangan Government Visit. Ketua DPRD Sulsel menyambut baik kedatangan para mahasiswi tersebut.

Ketua DPRD Sulsel berharap para mahasiswi Ilmu Komunikasi UMI tidak alergi terhadap peran dan fungsi legislatif. Beliau menjelaskan bahwa DPRD berperan dalam memperjuangkan aspirasi masyarakat yang diwakilinya di hadapan pemerintah.

Selain itu, DPRD juga berfungsi sebagai lembaga yang menetapkan penggunaan anggaran yang digunakan pemerintah untuk kesejahteraan masyarakat.

Ketua DPRD Sulsel mendorong para mahasiswi program Ilmu Komunikasi UMI untuk memahami politik dan memotivasi mereka agar menjadi anggota legislatif yang berkomitmen memperjuangkan hak-hak rakyat. (RED/MIH/KS)

0 komentar :

Posting Komentar

Back To Top