Info update
Loading...
Sabtu, 10 Agustus 2024

Pemkab Takalar Gelar Lomba Menari dalam Rangka HUT Kemerdekaan RI ke-79


TAKALAR (MEDIA INDONESIA HEBAT) Pemkab Takalar Gelar Lomba Menari dalam Rangka HUT Kemerdekaan RI ke-79.

Pemerintah Kabupetan Takalar dalam hal ini Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Takalar menggelar lomba menari tingkat SD, SMP, dan SMA/SMK se-Kabupaten Takalar dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-79, bertempat di Museum Balla Appakasulapa Takalar.


Dalam sambutannya, PJ Bupati Takalar Dr. Setiawan Aswad, M.Dev.,Plg, menyampaikan permohonan maaf atas ketidakhadirannya pada acara sebelumnya karena menghadiri kegiatan penting lainnya. 

Ia menyampaikan apresiasi yang tinggi terhadap partisipasi siswa-siswi yang terlibat, dan menekankan pentingnya kegiatan ini sebagai bagian dari upaya menjaga dan melestarikan budaya lokal. 

“Kegiatan ini merupakan bagian dari peringatan HUT kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79. Kita harus selalu mengingat dan melestarikan budaya kita. Orang cerdas bukan hanya jago dalam ilmu pengetahuan, tetapi juga memiliki keterampilan lain, seperti menari yang mampu menggerakkan hati penonton,” ujar PJ Bupati.

PJ Bupati juga menegaskan harapan agar budaya khas Sulawesi Selatan terus diwariskan dan nilai-nilai perjuangan pahlawan dihargai. 

“Mari kita terus lestarikan budaya kita dan menghormati perjuangan para pahlawan, Acara ini diharapkan dapat menginspirasi generasi muda untuk lebih mencintai dan melestarikan kekayaan budaya daerah” tambahnya

Acara ini digelar 3 hari mulai dari tanggal 9 sampai dengan 11 Agustus. 

Hadir dalam acara ini Kadis Pendidikan dan kebudayaan Kabupetan Takalar beserta staf dan peserta lomba menari sekabupaten Takalar. (RED/MIH/KS)

0 komentar :

Posting Komentar

Back To Top